A. Pengertian Teknologi Informasi
Teknologi Informasi adalah teknologi
yang di gunakan untuk memproses dan menyimpan informasi, dan juga untuk
mengirimkan informasi. Teknologi informasi baik secara implisit maupun
eksplisit tidak sekedar berupa tekologi komputer, tetapi juga teknologi
telekomunikasi. Dengan kata lain, teknologi informasi adalah gabungan antara
teknologi komputer dan telekomunikasi.
B.
Perkembangan Teknologi Informasi
Perkembangan teknologi saat ini
mengalami kemajuan yang cukup luas,
kebutuhan akan teknologi baik teknologi informasi maupun telekomunikasi
sangat tinggi. Semua individu sangat membutuhkan teknologi untuk mempercepat
perkembangan atau meningkatkan pembangunan, baik pembangunan individu maupun
kelompok. Perkembangan teknologi yang saat ini sangat cepat adalah teknologi
komunikasi, yang menghadirkan beragam pilihan bentuk teknologi dan
kecanggihannya. Perkembangan komunikasi itu sendiri sebenarnya sejalan dengan
kehidupan serta keberadaan dari manusia itu sendiri.
Teknologi telah menjadi bagian yang
tidak terpisahkan dari kehidupan umat manusia. Perkembangan teknologi yang
terjadi sekarang ini sangatlah pesat, mulai dari perkembangan teknologi
tepat guna yang dapat di manfaatkan oleh suatu bangsa sampai perkembangan
teknologi informasi dari televisi, komputer, internet, telepon seluler, bahkan
sampai teknologi yang penyebarannya menggunakan hyper space yang berkembang
dalam ruang semu seperti video game, microprocessor, VCD, MP3, Ringback tone,
dan lain sebagainya.
C. Dampak Perkembangan Teknologi
Berbagai dampak yang
timbul akan dari perkembangan teknologi yang pesat saait ini. Contohnya yaitu
interaksi sosial dalam suatu masyarakat dari yang semula sulit menjadi lebih
mudah karena mendapatkan akses pengetahuan dari perkembangan teknologi, dll.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar